NO PLAGIAT DENGAN TURN IT IN UNTUK MAHASISWA

23 April 2024

News

Sivitas akademika wajib menjunjung tinggi integritas akademik. Apa itu integritas akademik? Integritas akademik adalah prinsip-prinsi atau komitmen terhadap nilai-nilai akademik yang diwujudkan dalam perilaku akademisi yang meliputi kejujuran (honest), kepercayaan (trust), menghargai (respect), keadilan (fairness) dan rasa tanggung jawab (responsibility) (Hafiza, 2021).

 

Salah satu bentuk menjunjung tinggi integritas akademik adalah dengan tidak  melakukan plagiat. Menurut Permendikbudristek Nomor 39 Tahun 2021 tentang Integritas Akademik dalam Menghasilkan Karya Ilmiah, plagiat adalah:

  1. Menghambil sebagian atau seluruh karya milik orang lain tanpa menyebutkan sumber secara tepat;
  2. Menulis ulang tanpa menggunakan Bahasa sendiri sebagian atau seluruh miliki karya orang lain walaupun menyebutkan sumber; dan
  3. Mengambil sebagian atau seluruh karya atau gagasan milik sendiri yang telah diterbikan tanpa menyebutkan sumber secara tepat. 

 

Sanksi bagi mahasiswa  yang melakukan plagiat adalah:

  • pengurangan nilai atas Karya Ilmiah;
  • penundaan pemberian sebagian hak Mahasiswa;
  • pembatalan pemberian sebagian hak Mahasiswa;
  • pembatalan nilai satu atau beberapa mata kuliah yang diperoleh Mahasiswa;
  • pemberhentian dari status sebagai Mahasiswa; atau
  • pembatalan ijazah, sertifikat kompetensi, atau sertifikat profesi (Permendikbudristek Nomor 39 Tahun 2021 tentang Integritas Akademik dalam Menghasilkan Karya Ilmiah).

Terdapat beberapa cara menghindari plagiat diantaranya:

  • Pengungkapan kembali suatu tuturan dari sebuah tingkatan atau macam bahasa menjadi tuturan yang lain tanpa mengubah pengertian (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2016). Artinya kita harus menuliskannya dengan menggunakan Bahasa kita sendiri.
  • Melakukan kutipan sesuai dengan kaidah penulisan ilmiah.
  • Melakukan uji deteksi plagiasi tulisan menggunakan plagiarism tools.

 

Terdapat banyak ragam plagiarism tools salah satunya adalah TURN IT IN. Universitas Agung Podomoro telah berlangganan plagiarism tools dengan mengunakan Turn it in. Sivitas akademika dapat melakukan uji deteksi plagiat tulisan baik itu tugas mata kuliah, laporan magang, laporan penelitian, skripsi/tugas akhir/tesis dengan menggunakan Turn it in. Melalui Turn it in akan diketahui persentase kesamaan karya ilmiah kita dengan karya ilmiah orang lain. Karya ilmiah yang memiliki kesamaan kata harus direvisi dengan menggunakan Bahasa sendiri (parafrasa). Turn it in juga dapat membantu penulis dalam menemukan kata-kata yang sering digunakan, untuk itu penulis harus mencari kesamaan kata (sinonim) agar terhindar dari persamaan kata yang tinggi.

Jika ada pertanyaan terkait uji deteksi plagiat dengan Turn it in, silakan hubungi: Library@podomorouniversity.ac.id

Semangat menulis dan berkarya dengan tetap menjunjung tinggi integritas akademik.

 

Referensi:

Hafiza, R. (2021). Pentingnya integritas akademik. Journal of Education and Counseling, 1(2), p. 115-124.

Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi  Nomor 39 Tahun 2021 tentang Integritas Akademik dalam Menghasilkan Karya Ilmiah.

Kamus Besar Bahasa Indonesia. (2016). https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/parafrasa